Bantu Perangi Ahlus Sunnah, Mesir Dikabarkan Kirim 18 Pilot untuk Bashar Assad - Headlineislam.com - Media Islam Indonesia

Breaking

Headlineislam.com - Media Islam Indonesia

Portal Media Islam Indonesia

Saturday, 26 November 2016

Bantu Perangi Ahlus Sunnah, Mesir Dikabarkan Kirim 18 Pilot untuk Bashar Assad

Headlineislam.com - Pemerintah Musir dikabarkan mengirim belasan pilot jet tempur ke Suriah untuk mendukung rezim Assad menghadapi pejuang dan rakyat Suriah. Pilot-pilot itu saat ini dilaporkan telah berada di provinsi Hama.

Berita ini diturunkan oleh harian Lebanon, As-Safir. Menurutnya, para pilot itu sudah siap di pangkalan udara Hama untuk mengoperasikan jet tempur.

Akan tetapi, sebuah sumber militer Mesir membantah adanya laporan bahwa pemerintah Al-Sisi mengirim pasukannya ke Suriah.

“Mesir tidak mengirimkan pasukan militer ke luar negeri tanpa pengumuman resmi oleh dewan pertahanan nasional dan dewan menteri,” kata sumber yang tidak disebutkan namanya itu seperti dilansir kantor berita yang berbasis di Turki, Anadolu Agency, pada Jumat (25/11).

Sumber itu menjelaskan bahwa penyebaran pasukan ke luar negeri telah tercantum dalam konstitusi dan hukum di Mesir.

“Penyebaran angkatan bersenjata ke luar negeri terikat oleh aturan yang tercantum dalam konstitusi dan hukum Mesir,” katanya.

Menurut konstitusi Mesir, presiden tidak bisa mengirim pasukan militer ke luar negeri tanpa persetujuan dari dewan pertahanan nasional negara dan dua pertiga dari parlemen.

Perlu dicatat, hubungan Mesir dan rezim Assad serta proxynya beberapa waktu terakhir semakin dekat. Keduanya berulang kali menggelar pertemuan bilateral.

Belum lama ini, Presiden Mesir Abdul Fatah al-Sisi menyatakan bahwa Mesir mendukung tentara nasional Suriah yang dikendalikan oleh rezim Assad.

Bahkan, kepala intelijen Suriah Ali Mamlouk juga telah mengunjungi Kairo pada pertengahan Oktober lalu, di mana ia mengadakan pembicaraan dengan para pejabat keamanan Mesir. {kt/headlineislam.com}

No comments:

Post a Comment